De Bruyne Putuskan Bertahan Bersama Manchester City
Kevin De Bruyne dikabarkan telah memutuskan bertahan bersama Manchester City. Dirinya tidak jadi cabut dalam waktu dekat ini.
Manchester City memang sedang khawatir akan ditinggal oleh salah satu gelandang terbaik Liga Inggris itu. Mengingat, sebenarnya kontrak De Bruyne di Stadion Etihad masih akan berakhir pada 2023 mendatang.
Tapi pembicaraan kontrak baru sudah dimulai oleh manajemen klub sejak beberapa bulan lalu. Namun kabar yang terdengar adalah selalu penolakan pemain yang menginginkan kenaikan gaji.
Namun laporan terbaru dari pakar transfer dari Italia, Fabrizio Romano dalam akun Twitter pribadinya mengatakan De Bruyne akan bertahan. Kedua pihak dikatakan sudah sepakat dan perpanjangan kontrak hanya tinggal menunggu waktu saja.
Manchester City are convinced that Kevin De Bruyne will sign a new contract, “just a matter of time” – he’s staying. Raheem Sterling is also on the agenda among players to negotiate a new contract, work in progress. Sergio Agüero will decide his future in the next weeks. 🔵 #MCFC
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) March 27, 2021
Wajar jika gelandang Timnas Belgia itu menginginkan kenaikan gaji. Karena dirinya musim ini masih jadi andalan Pep Guardiola sebagai poros permainan tim.
Musim ini saja, dia sudah mencetak tujuh gol dan 16 assist dari total 31 penampilan di semua kompetisi bersama Man City.